Beberapa orang mungkin masih asing dengan Save From TikTok. PLatform ini merupakan sebuah website yang dimanfaatkan untuk para pengguna TikTok mengunduh video yang menurutnya menarik.
Ada banyak alasan mengapa orang-orang lebih memilih menggunakan Save From TikTok ini. Salah satunya karena bisa digunakan secara praktis tanpa harus mengunduh aplikasi terlebih dahulu. Jika ingin menggunakannya, maka hanya perlu membuka web browser kemudian mengakses Save From TikTok.
Apa Itu Save From TikTok?
Save From TikTok merupakan sebuah situs yang didesain khusus untuk memudahkan pengguna TikTok saat mengunduh video. Sebab berbentuk situs, maka kamu tidak perlu repot-repot mengunduh aplikasi terlebih dahulu.
Bukan hanya dapat dipergunakan untuk mengunduh video di TikTok, ternyata platform ini dapat digunakan untuk mengunduh video dari platform media sosial lainnya seperti YouTube, Dailymotion, Vimeo, SounCloud, atau lainnya.
Menariknya lagi, cara penggunaannya sangat mudah dan simpel. Tidak hanya itu, saat menggunakannya, kamu tidak perlu melakukan pembayaran terlebih dahulu karena dapat diakses secara gratis.
Cara Penggunaan Save From TikTok
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, penggunaan Save from TikTok tidaklah sulit. Kamu hanya perlu perangkat yang terhubung dengan internet. Selanjutnya tinggal mengikuti seluruh langkah-langkah yang akan dibahas pada ulasan berikut ini:
- Jalankan aplikasi TikTok yang sudah didaftarkan dengan akun kamu.
- Silahkan cari video yang ingin kamu unduh.
- Jika sudah ketemu, cari tombol copy link.
- Tutup TikTok, kemudian beralihlah ke aplikasi Web Browser yang biasa digunakan.
- Pada kolom pencarian, silahkan mengetikkan SavefromTikTok.
- Apabila sudah terbuka, pada kolom yang tersedia langsung pastekan link telah disalin sebelumnya.
- Tunggu beberapa waktu hingga sistem mendeteksi video tujuan.
- Klik menu download, yang tertera di layar.
- Tunggu hingga selesai 100%, jangan sampai memutus sambungan internet di tengah mendownload.
- Video akan langsung tersimpan ke galeri jika unduhan telah berhasil.
- Proses selesai.
Itulah penjelasan mengenai cara mengunduh di Save From TikTok dengan mudah. Apabila tidak ingin mengalami kegagalan, maka pastikan menggunakan jaringan stabil dan pastikan ruang penyimpanan masih luas.